Selasa, 13 Maret 2012

Tugas Pancasila 4


Kemenhub Lakukan Audit Perusahaan Otobus
           
            Kemenhub akan melakukan audit keselamatan terhadap beberapa perusahaan otobus untuk meminimalisir terjadinya kecelakaan lalu lintas bus antar kota akhir – akhir ini, khususnya untuk angkutan antar kota antar provinsi, terutama di beberapa provinsi yang tingkat kecelakaannya tinggi. Arahan untuk melakukan audit tersebut diberikan langsung oleh Menteri Perhubungan dan akan dilakukan di provinsi yang mengalami kecelakaan lalu lintasterbanyak seperti Jawa Timur. Evaluasi internal itu diharapkan oleh Kepala Negara dilakukan secara menyeluruh di Kementerian Perhubungan. Berdasarkan data Kepolisian Republik Indonesia, sejak bulan Januari hingga pertengahan Februari 2012 setiap hari rata – rata sebanyak 35 orang tewas dalam kecelakaan lalu lintas.
            Jumlah kecelakaan lalu lintas sejak Januari hingga pertengahan Februari 2012 tercatat sebanyak 9.884 kasus yang menyebabkan 1.547 orang tewas, 2.562 orang luka berat, dan 7.564 orang luka ringan. Jenis kendaraan yang paling banyak mengalami kecelakaan adalah sepeda motor sebanyak 9.555 unit, mobil penumpang 1.357 unit, dan bus sebanyak 207 unit. Peristiwa terakhir terjadi melibatkan sebuah bus jurusan Surabaya – Yogyakarta yang menewaskan empat orang dan melukai 28 orang di Desa Tempuran, Kecamatan Paron, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur.
#SENTANA

Tidak ada komentar:

Posting Komentar